Minggu, 06 Maret 2016

Contoh Pidato Tentang Korupsi: Korupsi Memalukan Anak Cucu

Selamat pagi dan salam sejahtera

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena ridho-Nya dan karunia-Nya kita bisa berkumpul di sini.Ucapan terima kasih saya ucapkan kepada para menteri karena bisa berkumpul di sini dalam keadaan sehat.Saya berada di sini karena ingin menyampaikan pidato tentang korupsi.

Korupsi adalah sebuah penyakit di negeri ini.Banyak para pejabat di negeri ini terkena kasus ini.Banyak proyek yang dijalankan para pejabat menjadi sebuah keuntungan pribadi. Banyak tokoh yang terbelit korupsi ini.Contohnya Suryadharma Ali,Anas Urbaningrum,Menpora Andi Malaranggeng dan banyak lagi.

Banyak kerugian yang disebabkan oleh korupsi.Contoh bahaya korupsi pada negara adalah terhambatnya pembangunan negara.Negara akan masuk berita internasional,kedua adalah bahaya korupsi terhadap keluarga.Keluarga akan dicemooh oleh saudara dan lingkungan.Masih banyak lagi bahaya korupsi terhadap keluarga dan negara.

Hadirin, para menteri
Saya selaku ketua KPK akan memberitahukan para menteri agar tidak melakukan tindakan korupsi karena akan memalukan anak cucu.Lalu kami akan bertindak tegas kepada para pelaku korupsi.Oleh sebab itu maka saya meminta para menteri agar tak korupsi karena akan merusak nama baik anda.Anak cucu anda akan dihina sebagai Anak cucu dari seorang koruptor.Lebih baik anda para menteri melakukan hal-hal untuk melawan korupsi.

Korupsi merupakan suatu tindakan kriminal yang berbahaya bagi negara dan keluarga.Harapan saya kedepannya adalah agar para menteri yang hadir di sini untuk melakukan tindakan yang berguna untuk melawan korupsi.Saya ucapkan terima kasih kepada para menteri yang telah hadir di sini.

Selamat pagi dan salam sejahtera

BRIAN (P6 PEACEFUL/ SDS 01 GPM)

CONTOH 2

Assalamualaikum  wr.wb.
          
Para teman sekelas dan pak guru yang saya hormati,puji syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa karena telah memberikan kesehatan kepada kita semua. Pertama-tama saya ucapkan terima kasih karena telah memberikan saya kesempatan untuk berpidato di sini. Maksud kehadiran saya hanya untuk menyampaikan pengertian,merugikannyan dan memalukannya melakukan korupsi.
          
Teman-teman yang saya hormati,apakah kalian tau apa itu korupsi ? korupsi adalah suatu tindakan yang dilakukan seseorang dengan mengambil hak yang tidak seharusnya dimilliki tanpa sepengetahuan orang lain.Bisa jadi melibatkan pihak lain dengan tujuan memperkaya diri sendiri. Orang yang melakukan korupsi disebut Koruptor.Banyak pejabat-pejabat tinggi bahkan presiden kita pun pernah melakukan korupsi.
          
Teman-teman sekelas yang saya homati, jika presiden kita pernah melakukan korupsi, mau jadi apa negara kita ini ? Presiden kita dulu korupsi memakai uang siapa ? uang rakyat bukan.Rugi uang kita dijadikan korupsi.Contoh rugi lainnya dihina negara lain.Indonesia itu seharusnya dikenal sebagai negara demokrasi bukan negara korupsi.
          
Teman-teman yang saya hormati, malu tidak jika negara kita disebut negara korupsi dengan negara lain ? malukan. Hinaan datang dari mulut negara lain. Memalukan juga untuk anak bangsa Indonesia bahkan hingga anak cucu kita. Misalkan kalian melakukan korupsi,siapa yang malu selain kalian ? keluarga,negara,hingga anak cucu pun akan malu. Sadar sedikit kalau mau korupsi.
          
Teman-teman yang saya cintai dan hormati, generasi anak bangsa yang harusla dididik dengan baik. Memiliki IQ ( kecerdasan ),emosional,spiritual keagamaan yang tinggi sehingga tidak lahir koruptor-koruptor di masa yang akan datang.Dan untuk para koruptor semoga segera  sadar dan bertobat kepada Tuhan Tang Maha Esa.


          
Sekian yang bisa saya sampaikan, apabila ada kekurangan atau kesalahan kata saya mohon maaf,atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
     
Wassalamualaikum  wr.wb.

KARYA     : YADDAST NUR QOMARIYAH
KELAS    : P6 WISE SDS 01 GPM    

0 komentar

Posting Komentar